17 Mei 2023,

admin_rucika

Alirkan Air Limbah Domestik dengan Aman

Air limbah merupakan residu dari suatu kegiatan berbentuk cair yang dibuang dan berpotensi untuk mencemari lingkungan. Air limbah digolongkan menjadi beberapa jenis:

  1. Air limbah domestik

Air limbah yang dihasilkan dari kegiatan rumah tangga meliputi air sabun, air dapur, air seni, dan air tinja.

  1. Air limbah industri

Air limbah ini dihasilkan dari proses produksi industri, pada air limbah ini memerlukan treatment khusus sebelum dibuang ke lingkungan karena pada umumnya air limbah industri mengandung zat zat berbahaya bagi manusia dan lingkungan. Pada limbah industri memiliki pengawasan dan peraturan khusus untuk memastikan air limbah aman dibuang ke lingkungan.

  1. Air limbah kotapraja

Air limbah ini pada dasarnya sama dengan hasil limbah rumah tangga, namun dihasilkan dari beberapa fasilitas umum seperti sekolah, hotel, perkantoran, restaurant dll.

Karena potensi air limbah mencemari lingkungan oleh karena itu air limbah perlu dilakukan pengolahan terlebih dahulu sebelum dibuang ke lingkungan. Air limbah domestik di lingkungan perumahan pada umumnya memiliki Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) komunal. Air limbah rumah tangga dari hunian penduduk dialirkan menuju bak pada bangunan pengolahan limbah. Air limbah domestik yang telah mengalami proses pengolahan menghasilkan effluent yang dapat disalurkan menuju sumur resapan atau badan sungai.

Air limbah domestik dialirkan menggunakan sistem perpipaan terpusat menggunakan pipa uPVC, pemerintah telah mengeluarkan Standar Nasional Indonesia (SNI) yang mengatur tentang pipa uPVC untuk air limbah, yaitu SNI 06 – 0162 – 1987 tentang pipa PVC untuk saluran air buangan di dalam dan di luar bangunan dan SNI 06 – 0178 – 1987 tentang pipa PVC untuk saluran air buangan di luar dan di dalam bangunan, Sambungan.

Rucika Lite merupakan pipa berbahan Unplasticized Polyvinyl Chloride (uPVC) untuk air buangan dan drainase. Pipa ini dirancang untuk pembuangan higienis, menggantikan saluran buangan terbuka, sehingga tercipta saluran buangan yang lebih higienis. Rucika Lite sudah mendapatkan sertifikat SNI 06 – 0162 – 1987 dan SNI 06 – 0178 – 1987 sehingga terjamin kualitasnya untuk mengalirkan air limbah domestik. Rucika Lite memiliki varian diameter DN 90 hingga DN 630 yang dipastikan dapat mengalirkan air limbah domestik menuju instalasi pengolahan air limbah terpadu. Oleh karena itu, untuk memastikan sistem perpipaan agar dapat berfungsi dengan optimal perlu didukung dengan pipa yang terjamin kualitasnya.

 

– ARI – 

Share This Post :

guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

OUR PRODUCTS

SORT BY