5 Mei 2020,

ECliST

Rucika Silent Pipe dan Rucika Kelen Green Merupakan Solusi Untuk Bangunan Apartemen

Seperti yang disampaikan pada saat peluncuran produk pipa terbaru Rucika Kelen Green dan Rucika Kelox beberapa waktu yang lalu, bahwa pembangunan infrastruktur transportasi di Jakarta seperti jalan tol, MRT dan LRT ditambah dengan berbagai koridor baru Transjakarta turut memicu pertumbuhan berbagai gedung bertingkat, salah satunya adalah apartemen di Jakarta.

Mobilitas masyarakat yang tinggi membuat para pengembang membangun apartemen terbaik dan efisien untuk skala menengah ataupun menengah keatas. Dalam menawarkan lokasi yang strategis dan fasilitas yang lengkap, sudah tentu para pengembang menggunakan material bahan bangunan terbaik untuk bangunan yang akan digunakan sehari-hari oleh pemiliknya, terutama material sistem perpipaan pada bangunan tersebut.

Sistem saluran air pada sebuah bangunan merupakan salah satu hal terpenting. Rucika adalah solusi sistem perpipaan terlengkap di Indonesia yang menawarkan berbagai jenis dan ukuran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen dalam hal ini adalah para pengembang. Rucika Silent Pipe yang dikenal sebagai pipa yang dapat meredam suara, digunakan pada bangunan apartemen Millenium Village di Karawaci. Selain itu, pipa PP-R Rucika Kelen Green yang berfungsi sebagai pipa khusus untuk air panas dan dingin bertekanan digunakan pada bangunan apartemen Gateway Park yang dekat dengan fasilitas transportasi LRT. Dengan begitu, dapat dilihat bahwa Rucika yang sudah terpasang pada berbagai bangunan gedung bertingkat termasuk apartemen, secara tidak langsung turut membangun pertumbuhan pembangunan di Indonesia.

 

Share This Post :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

OUR PRODUCTS

SORT BY